Sekilas Profil Operator KPJR (PT.KAI)

Namanya adalah Verdy Sofyan. Pria yang akrab di panggil verdy ini lahir di Bandung, pada 11 Oktober 1988. Ayahnya bekerja sebagai wiraswasta dibidang biro jasa dan ibu sebagai ibu rumah tangga. Verdy memiliki hobi olah raga bulu tangkis.

Sejak kecil, verdy sudah dikenalkan dengan kereta api. Karena, selain rumah dimana ia tinggal dekat dengan stasiun kereta api ia juga sangat senang ketika bepergian naik kereta api. Dari sinilah awal mula ketertarikan ia masuk di PT KAI.

Pada tahun 2009 ia melihat ada lowongan kerja di PT Kereta Api, kemudian ia pun mendaftar, meskipun pada saat itu ia sedang bekerja sebagai seorang kasir di sebuah super market. Akhirnya setelah mendaftar ia berhasil ikut seleksi penerimaan sebagai calon pegawai KAI. Tahapan demi tahapan ia ikuti, mulai dari tes administrasi kemudian dilanjutkan ke psikotest, setelah psikotest dinyatakan lulus ia pun masuk ke tahap selanjutnya yaitu tes kesehatan. Pada tes ini ia mengikuti mulai dari pemeriksaan mata, telinga, gigi hingga urine untuk memastikan bahwa peserta yang mengikuti seleksi calon pegawai baru di PT KAI tidak terindikasi mengkonsumsi obat-obatan terlarang. Setelah tahapan ini lulus ia pun melanjutkan ke tes wawancara, yang mana pada tahap ini adalah tahap yang paling menentukan ia bisa diterima atau tidak nya menjadi pegawai KAI. Setelah tahapan wawancara selesai ia pun tinggal menunggu pengumuman hasil dari semua tes yang sudah dilalui. Singkat cerita akhirnya verdy pun lulus dalam seleksi menjadi pegawai PT Kereta Api. Ia pun merasa bersyukur karena akhirnya ia bisa menjadi pegawai KAI dari apa yang ia sukai sewaktu kecil naik dan melihat kereta api, siapa sangka ia pun sekarang bisa bekerja di PT KAI. Karena verdy seorang lulusan Sekolah Menengah Kejuruan Jurusan Teknik Mesin akhirnya di PT KAI ia ditempatkan di Unit Mekanik Jalan Rel. Di Unit ini ia bekerja sebagai Operator Kereta Perawatan Jalan Rel/KPJR. KPJR ini sendiri berfungsi untuk merawat dan memperbaiki geometri jalan. Karena jalan rel dilewati kereta api  hampir setiap saat maka jalan kereta api bisa berubah geometri nya dan harus dirawat. Kereta Perawatan Jalan Rel inilah yang merawat dan memperbaiki nya. Kereta Perawatan Jalan Rel ini memiliki ciri berwarna kuning, bentuknya agak kecil dibandingkan dengan lokomotif, memiliki selang-selang hydrolik yang bisa terlihat dari dari luar body keretanya, kemudian memiliki  16 unit tamping/pecok yang menyerupai linggis, yang berfungsi untuk memasukan dan memadatkan batu-batu yang ada di bawah bantalan rel. Untuk kecepatan berjalannya kereta ini hanya dibatasi kecepatan sebesar 45km/jam. 

Biasanya kereta ini keluar dimalam hari ketika jalan kereta api sudah agak sepi dari perjalanan kereta api umum. Karena kereta ini bekerja di sela-sela perjalanan kereta api.
Seiring waktu, tidak terasa verdy pun kini sudah bekerja kurang lebih selama 13th di PT KAI. Hingga ia sudah menjadi salah satu operator yang handal dalam menjalankan dan mengoperasikan Kereta Perawatan Jalan Rel tersebut.

Ke depannya, Verdy berharap dapat terus mengembangkan karier di PT KAI, karena baginya PT  KAI merupakan salah satu instansi milik negara yang memotivasi dirinya menjadi salah satu bagian yang melayani masyarakat khususnya di bidang jasa transportasi umum, ia pun merasa bersyukur dan bangga dapat bergabung dengan PT Kereta Api Indonesia dan berharap bisa bermanfaat bagi orang lain lewat apa yang dikerjakannya di PT KAI selama ini. 

0 Response to "Sekilas Profil Operator KPJR (PT.KAI)"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel